Welcome And Farewell Parade” Kapolres Lampung Barat Polda Lampung
Metrocybernews.com, Lampung Barat–Polres Lampung Barat Polda Lampung menggelar upacara Welcome And Farewell parade dalam Rangka pisah sambut Kapolres Lampung barat yang lama AKBP Heri Sugeng Priyantho,S.IK.,MH., Kepada Kapolres yang baru AKBP Ryky Widya Muharom, SH.,S.IK., yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Karimun Polda Riau. Rabu ( 22/11/2023
Meskipun berjalan secara sederhana, namun tidak mengurangi rasa khidmat dan semangat dari seluruh jajaran personil polres Lampung barat Polda Lampung
Diawali dengan penyambutan pengalungan bunga oleh Pocil polres Lampung barat dan tari sembah Sai batin kemudian di sambut dengan prosesi pedang pora yang melibatkan para perwira menengah jajaran personil polres Lampung barat.
Setelah acara penyambutan selesai dilanjutkan, dengan upacara “Welcome And Farewell parade” dilapangan apel Mako Polres Lampung Barat dengan dihadiri Wakapolres Lampung barat, PJU Polres Lampung Barat, Kapolsek jajaran dan anggota Polres Lampung Barat.
Dalam sambutan Kapolres Lampung barat yang Lama AKBP Heri Sugeng Priyantho S,I.K,MH., mengucapkan selamat datang kepada AKBP Ryky Widya Muharom, SH.,S.IK., dan terima kasih kepada seluruh anggota polres dan PJU Polres Lampung barat atas kerjasamanya selama saya berda di polres Lampung barat kurang lebih 17 Bulan.
Telah banyak tantangan yang dihadapi namun atas berkat bantuan Tuhan Yang Maha Esa dan pertolongan dari rekan-rekan sekalian semuanya bisa berjalan dengan baik tanpa kekurangan suatu apapun dan semoga kedepan akan lebih baik lagi.
“Pesan saya kepada rekan-rekan sekalian anda adalah orang yang luar biasa, anda adalah orang-orang yang berprestasi ini terbukti dengan beberapa penghargaan bukan 1 atau 2 yang bisa memberikan reward,”ucap AKBP Heri
Selanjutnya, AKBP Heri mengatakan ini merupakan suatu kebanggaan buat saya pribadi bisa berada di tengah-tengah rekan-rekan sekalian dan merupakan suatu kehormatan buat kita semua menerima bapak Kapolres kita yang baru AKBP Ryky Widya Muharom, SH.,S.IK.
“Kami mohon ma’af secara pribadi maupun kedinasan jika ada salah dan khilaf, selama bertugas di polres Lampung barat selanjutnya kami mohon doa restu supaya bisa melaksanakan tugas dengan baik di tempat tugas yang baru sebagai Kasiwal Subditwal PJR Ditgakkum Korlantas Polri.
Kemudian AKBP Heri juga berharap kepada Kapolres yang baru semoga betah dan dapat Lebih meningkatkan program-program polres Lampung barat mungkin selama saya berada di sini masih banyak kekurangan,”Jelas AKBP Heri.
Kemudian pejabat yang baru Kapolres Lampung barat AKBP Ryky Widya Muharom, SH.,S.IK.,
Mengucapakan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada bapak AKBP Heri Sugeng Priyantho,S.IK.,MH., Yang sudah memberikan pengabdian yang tinggi di polres Lampung barat sehingga polres Lampung barat sampai dengan saat ini, berkat kerja keras beliau yang sudah memberikan arahan-arahan dan bimbingan kepada kita semua kemudian juga memberikan kebijakan dan program-program nya.
Kemudian Pejabat yang baru Kapolres Lampung barat AKBP Ryky Widya Muharom, SH.,S.IK, mengucapkan terima kasih atas sambutan yang baik, serta mohon dukungan dan kerja sama kepada seluruh personil polres Lampung barat.
AKBP Ryky Widya Muharom, SH.,S.IK.,Tentunya hal ini juga kami selaku pejabat yang baru di sini.mohon dukungan dan kerjasama dari rekan-rekan sekalian apa yang sudah menjadi kebijakan pejabat lama Tolong agar diteruskan kembali dengan situasi sekarang ini kita sudah mendekati pemilu seperti yang disampaikan oleh beliau,”tambahnya
Tentu kita tingkat kan lagi dan kita harus bekerja keras lagi kemudian juga yang terakhir saya mewakili dari seluruh personil Polres Lampung Barat tentunya kami mendoakan Bapak AKBP Heri Sugeng Priyanto,S.IK,MH., dan keluarga selalu sukses ditempat yang baru kemudian juga untuk karirnya Semoga lancar dan mungkin di lain waktu bisa bertemu kembali dengan kita bisa bersama-sama kembali Semoga apa yang sudah kita laksanakan dalam kegiatan ini tetap diridhoi dan dilindungi oleh Allah subhanahu wa ta’ala dan diberikan keberkahan untuk kita semua terima kasih,”pungkasnya.
( DIKA MCN )